Jumat, 19 Desember 2008

Google Chrome boo'

Sejarah Google Chrome


Persaingan antar perusahaan browser dewasa ini semakin ketat, para perusahaan raksasa di dunia seperti Microsoft, Mozilla, Yahoo, Aol, Firefox, Netscape serta perusahaan – persusahan browser internet lainnya termasuk Google kini berlomba – lomba memberikan pelayanan terbaik guna memanjakan para user dalam berselancar di dunia maya.
Internet Explorer salah satu browser internet milik Microsoft yang selama ini digadang – gadang sebagai pemimpin browser internet memicu perusahaan Google meluncurkan browser terbarunya yaitu Google Chrome yang merupakan senjata Google terbaru dalam rangka memenuhi ambisinya untuk menjadi pemimpin seluruh area Internet.
Browser yang belum lama di luncurkan ini merupakan hasil keja keras Google dalam membuat suatu browser baru yang berbeda dengan browser – browser yang dibuat oleh Google selama ini, sehingga dapat membantu para user dalam menyelami dunia maya dengan fitur – fitur terbarunya yang sesuai dengan kebutuhan dunia jejaring saat ini.
Kelebihan google chrome
Fitur – fitur terbaru yang ditawarkan oleh Google Chrome sebenarnya hampir sama dengan browser lainnya, akan tetapi google chrome memberikan inovasi baru bagi para pengguna internet, seperti :
Aplikasi yang ditawarkan variatif seperti web search, web history, address bar dan sebuah fitur dimana Anda dapat mengatur seluruh keperluan browser Anda
Tab Page yang baru; sepintas mirip dengan Internet Explorer versi 7. Yang dapat menampilkan halaman-halaman yang telah Anda buka berupa tab-tab dalam satu window browser saja.
Browser pintar yang dapat mengenal alamat-alamat internet populer; dengan cara mengetikkan awalan dari sebuah huruf maka Google Chrome akan dengan cepat menemukan halaman apa yang Anda maksud.
Proses Download lebih mudah, tidak perlu mencari tambahan program lain, serta bisa langsung dimanajemen penempatan lokasinya serta dijalankan setelah selesai download.
Pengalaman Menggunakan Google Chrome Setelah saya menggunakan google chrome, saya sangat menikmati fitur-fitur baru yang ditawarkan oleh google chrome, Saya merasa dipermudah untuk mengakses halaman - halaman web yang sering saya kunjungi karena telah tersimpan secara otomatis,dan banyak fitur-fitur lainnya yang mempermudah kita dalam berselancar di dunia maya.Walaupun browser ini masih dalam versi beta tetapi sangat layak untuk anda coba.
Google Chrome dibanding browser lainnya
Walaupun masih versi Beta google Chrome lebih praktis dan sangat cocok digunakan bagi para pelajar khususnya mahasiswa dan maniac internet,walaupun hampir sana dengan opera ataupun internet explorer 7, Google Chrome memiliki keunikan sendiri dari pada browser lainnya.v

Tidak ada komentar: